Open turnamen Prana Putra Sohe cup 2023.

Terjadi Insiden Kekisruhan Hingga Baku Hantam.

LUBUKLINGGAU, Linggaupos.com-Open turnamen liga champions futsal Prana Putra Sohe cup 2023,yang berlangsung di Taman Olahraga Megang (TOM) Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Megang, Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau.

Hadir menyaksikan pertandingan turnamen open Prana Putra Sohe cup 2023,H SN Prana Putra Sohe,Ketua DPRD Kota Lubuklinggau H Rodi Wijaya,Kabag Ops,Kasat Intelkam serta Kasat Narkoba Mapolres Lubuklinggau.

Namun sangat di sayangkan telah terjadi kekisruhan saat pertandingan turnamen futsal berlangsung,hingga baku hantam antara tim pemain dilapangan TOM Lubuklinggau, Senin (16/10).

H SN Prana Putra Sohe menyampaikan syukur alhamdulillah open liga champions futsal yang di selenggarakan pada TOM Kota Lubuklinggau hari ini diikuti 64 tim peserta turnamen.

Kemudian sore hari ini,diadakan final turnamen liga champions terjadi insiden kekisruhan antara tim pemain yang sedang berlaga merebut kejuaraan.

” Akan tetapi insiden kecil itu,merupakan hal yang biasa saja sebab dalam turnamen pertandingan pasti terjadi insiden kekisruhan namun akhirnya selesai juga ,”kata Nanan.

Ia juga menuturkan meskipun tadi sempat terjadi kekisruhan,tapi para pemain dan tim pemain yang mengikuti turnamen liga champions futsal Prana Putra Sohe sudah menerimah hadiah masing-masing.

Tentunya harapan kedepan lebih baik dan lebih baik lagi,karena yang ingin bermain para pemain futsalnya jika terjadi insiden maka tagung sendiri namun hari ini insiden kecil dan sudah selesai,”tutur Nanan.

Ketua pelaksana kegiatan open liga champions futsal Prana Putra Sohe cup 2023 Ahmad Tarsusi (Wo Toseh), menjelaskan dalam pertandingan turnamen liga champions futsal ini memang di ikuti sebanyak 64 tim peserta.

” Dari 64 itu ada yang datang dari Jakarta,Banten, Provinsi Bengkulu, Provinsi Jambi,Palembang, Kabupaten Muba, Kabupaten Mura, Kabupaten Muratara dan Kota Lubuklinggau sebagai tuan rumah,”jelas Ahmad Tarsusi.

Dia menerangkan bahwa dalam open turnamen liga champions futsal Prana Putra Sohe cup 2023 ini,untuk juara pertama dimenangi tim Ajeng FC dan mendapat uang pembinaan sebesar Rp 5.000.000 (Limah Juta Rupiah) serta tropi.

Selajutnya untuk juara kedua di rebut oleh tim Kelinggi Kangen,dengan uang pembinaan sebanyak Rp 3.000.000; (Tiga Juta Rupiah) dan tropi.

Sedangkan untuk juara ketiga hanya mendapatkan uang pembinaan sejumlah Rp 2.000.000;(Dua Juta Rupiah), sementara yang masuk dalam topscor maka hanya mendapat uang pembinaan saja.

” Karena hanya tiga kejuaraan dalam open turnamen liga champions futsal Prana Putra Sohe cup 2023 ini yang di ambil,maka untuk yang belum menjadi juara kami panitia sangat mengapresiasi atas keikutsertaannya,”terang Ahmad Tarsusi.

Ahmad Tarsusi juga mengakui jika saat pertandingan turnamen futsal berlangsung pada semi final,telah terjadi insiden kekisruhan hingga baku hantam antara pemain namun gesekan.

” Akan tetapi itu hanya insiden kecil dan syukur alhamdulillah dapat terselesaikan dengan baik tanpa hambatan,sehingga telah ditentukan juara pada semi final pertandingan turnamen futsal ini,”akuinya.(Zul)

Tinggalkan Balasan