Komandan Batalyon Kostrad Infanteri Papua ,Jabat Dandim 0406 MLM.

LUBUKLINGGAU,Linggapos.com – Malam pisah sambut Komandan Kodim 0406 Musi Rawas (Mura), Lubuklingau dan Musi Rawas Utara (Muratara) dari Letkol Arm Ageng Prasetyo Sulistyo kepada Letkol Inf Kunto Adi Setiawan.

Yang berlangsung di Gedung Kesenian Kota Lubuklinggau mulai pukul 19:00 Wib,Jum,at malam Sabtu,(8/9).turut hadir Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe,Wakil Bupati Mura Hj Suwarti,Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sum-Sel) dan Dandim OKU Timur.

Selain itu juga nampak mengikuti Ketua DPRD Kota Lubuklinggau H Rodi Wijaya,Sekda Kabupaten Muratara Elvandari,Kepala BNN Lubuklinggau, Kapolres Lubuklinggau,Wakil Walikota H Sulaiman Kohar,serta Kepala OPD maupun Forkopimda lainnya.

Letkol Ageng Prasetyo Sulistyo selaku Komandan Kodim 0406 MLM yang lama menyampaikan dalam sambutannya,bahwa kegiatan pada malam ini merupakan dalam rangka lepas kenal dan salam pamit dari Dandim yang lama ke Dandim yang baru.

Sebetulnya sebagai Dandim 0406 MLM yang lama sebenarnya sangat berat sekali
bersama keluarga untuk meninggalkan tiga wilayah ini,baik Musi Rawas, Lubuklingau,Musi Rawas Utara (MLM) ini.

Karena tidak terasa saya bersama keluarga di kota Lubuklinggau sudah 1 tahun 6 bulan kurang lebih 544 sampai hari ini,tentunya selama berada disini sangat banyak sekali kesan yang diperoleh.

Selain itu banyak juga pembelajaran yang di dapat selama melaksanakan tugas,akan tetapi kami sekeluarga sangat terkesan sekali dengan Kota Lubuklinggau,Musi Rawas,Muratara,seperti rumah sendiri.

” Kerna selama menjalani tugas selalu dengan bersama-sama sehingga itulah yang membuat kami untuk berat meninggalkan MLM ini,namun mohon maaf bukan berat tidak mau menyerahkan tongkat tapi karena ikatan batin kami yang sudah kami jalani selama ini bersama-sama,”kata Dandim.

Dandim 0406 MLM Letkol Arm Ageng Prasetyo Sulistyo mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh Forkopimda atas bantuannya, sehingga kami dapat melaksanakan tugas dengan sebaik selama ini.

Pada kesempatan ini juga kami sekeluarga mohon maaf yang besar apabila selama kami berada di Lubuklinggau,Musi Rawas Kabupaten Musi Rawas Utara ada kata-kata maupun sikap yang kurang berkenan.

Baik secara satuan ataupun secara prajurit kami selama memimpin sebagai komandan Kodim,pada kesempatan ini kembali saya mohon maaf yang sebesar-besarnya kami mohon doa restu.

” Semoga di tempat yang baru kami dapat menjalankan setiap tugas dengan sebaik-baiknya,karena jabatan yang diberikan yakni staf pelatih di Mabes angkatan darat kebetulan di pelatihan sepertinya kurang berlatih jadi harus-harus banyak berlatih sehingga ditempatkan di staf pelatih angkatan darat,”ucap Dandim.

Letkol Inf Kunto Adi Setiawan yang merupakan Komandan Kodim yang baru,menerangkan sangat berterimakasih kepada Bapak Dandim 0406 MLM yang Lama Letkol Ageng Prasetyo Sulistyo.

Dan Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra,Wakil Bupati Mura Hj Suwarti serta Sekda Kabupaten Muratara,pada malam hari ini kami sekeluarga mengucapkan terimakasih.

Karena sudah diberikan kesempatan untuk bergabung menjadi bagian dari Kota Lubuklinggau,Musi Rawas dan Musi Rawas Utara,untuk itu kami mohon bimbingannya arahan serta kerjasamanya.

” Agar kedepan semua kegiatan dengan senantiasa memberikan dukungan kepada pemerintah setempat baik yang kecil hingga besar untuk kepentingan bangsa hingga Negara,”terangnya.

Ia menambahkan sebelumnya jabatan yang saya emban sebagai Komandan Kostrad Batalyon infantri di Papua Selatan,dan hari ini saya sudah menjadi Komandan Kodim 0406 MLM.

” Maka dari itu,saya mohon bantuan dan dukungan serta bimbingannya semoga nanti dalam melaksanakan tugas di Kota Lubuklinggau dapat berjalan dengan baik,”jelasnya.

Walikota Lubuklinggau H SN Prana Putra
menyampaikan permohonan maap yang sebesar-besarnya kepada bapak Dandim yang lama,dan terimakasih sudah membantu Pemerintah Kota Lubuklinggau selama menjabat di Lubuklinggau.

Kami mendoakan kepada bapak Dandim lama agar di tempat yang baru nanti kesuksesan dan diberikan keberkahan selalu untuk menggapai cita-cita yang lebih tinggi lagi.

” Selain itu selamat datang di Bumi Silampari kepada Bapak Dandim yang baru semoga nanti dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya,”cetus Wako.

Wakil Bupati Mura Hj Suwarti menuturkan  selamat datang Dandim yang baru di Bumi Silampari,Musi Rawas Lubuklingau dan Musi Rawas Utara.

Agar kiranya nanti dapat menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya mungkin serta dapat bersinergi dengan pemerintah daerah maupun pemerintah kota Lubuklingau.

” Kemudian selamat jalan kepada Bapak Dandim yang lama,kami mendoakan secara bersama-bersama semoga nanti kembali ke Bumi Silampari sudah berpangkat Jendral,”tutur Wabup.

Sementara Sekda Kabupaten Muratara Elvandari mengucapkan selamat datang Bapak Dandim yang baru,dan selamat jalan kepada Bapak Dandim yang lama.

” Semoga nanti kedepan dapat bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menjalankan tugas,”pungkasnya.(Zul)

Tinggalkan Balasan